Aplikasi Dial Caliper untuk Belajar Membaca Skala Caliper

Deskripsi

Dial caliper merupakan salah satu intrumen (alat) dengan memiliki tingkat ketelitian yang presisi (memiliki tingkat ketelitian 0,01” sampai dengan 6”) dan banyak  digunakan dalam dunia industri. Dial caliper dapat mengukur diameter luar maupun dalam, panjang, kedalaman, dan ketebalan suatu benda.

Tujuan

  1. Melatih siswa dalam membaca menggunakan alat ukur dial caliper .
  2. Melatih siswa dalam melakukan pengukuran (panjang, ketebalan, kedalaman diameter luar dan diameter luar).

Alat dan Bahan

  1. Smartphone yang telah terinstall Aplikasi Mikrometer.
  2. Dapat diunduh di googleplay ID com.priantos.dialcaliper

Tinjauan Pustaka

Jangka sorong dial merupkan alat ukur yang memiliki tingkat keelitian tinggi. Umumnya memiliki tingkat ketelitian 0,01” sampai dengan 6”. Jangka sorong dial terbagi menjadi dua bagian yakni, bagian diam dan bagian bergerak. Intrumen ini berfungsi untuk mengukur suatu benda dari sisi luar dengan cara diapit, sedangkan untuk mengukur kedalaman celah/lubang pada suatu benda dengan cara menancapkan bagian pengukur, dan untuk mengukur sisi dalam suatu benda yang biasanya  berupa lubang (pada pipa maupun lainnya) dengan cara diulurkan. Jangka sorong dial baiasanya digunakan oleh teknisi, saintis, dan mekanik untuk menganalisa, inspeksi, manufakturing, teknik mendesain, dll.

Gambar 1: Jangka Sorong Dial

Bagian-bagian jangka sorong dial:
  1. Bagian untuk mengukur diameter dalam dari suatu benda.
  2. Skala kecil dengan ketelitian 0,01”.
  3. Bagian dial dengan ketelitian 0,001”.
  4. Skala besar dengan ketelitian 0,1”.
  5. Objek yang akan diukur.
  6. Bagian untuk mengukur diameter luar dari suatu benda.
  7. Bagian untuk mengukur kedalaman suatu benda.

Langkah-langkah percobaan

  1. Buka aplikasi dial caliper (jangka sorong dial) yang sudah terinstall di smartphone. Jika belum bisa download di googleplay dengan ID di com.priantos.dialcaliper
  2. Kemudian arahkan objek yang akan diukur seperti yang terlihat pada gambar.
Gambar 2: Meletakkan objek
  1. Selanjutnya geser bagian rahang pada dial caliper (jangka sorong dial) kekiri hingga menyetuh bagian objek.
Gambar 3: Melakukan pengukuran pada objek
  1. Kemudian melakukan penjumlahan terhadap skala yang ditunjukan pada dial caliper (jangka sorong dial) yakni, skala besar + skala kecil + skala yang ditunjukan dial.
  2. Selanjutnya lakukan pengecekan dengan menekan tombol check dan menginput nilai yang dihasilkan.
Gambar 4: Menginput hasil perhitungan dengan mengeklik check
Gambar 5: Pengecekan terhadap kalkulasi yang telah dilakukan

Comments

Polling

Praktikumvirtual.com mengajak pengunjung untuk mengisi polling, untuk mengetahui tingkat kepercayaan orang tua terhadap anaknya menggunakan smartphone.

Polling singkat tersebut dapat diisi pada link berikut ini:
Penggunaan Smartphone pada Anak Usia Sekolah

Praktikumvirtual.com berharap dengan polling ini dapat meningkatkan layanan, dalam menghasilkan produk-produk pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan anak, guru, sekolah dan orang tua berbasis app dan games.

Popular posts from this blog

Simulator Caliper dengan HTML5

Simulator Rangkaian Listrik Sederhana

Belajar Sempoa dengan Digital Abacus Calculator

Praktikum Pengukuran menggunakan Micrometer Scrub

Praktikum Pengukuran Tegangan dengan Simulator Osiloskop

Praktikum Virtual Penentuan Asam Basa dengan Aplikasi Litmus Paper

Praktikum Pengukuran Tingkat Asam Basa dengan Aplikasi pH Paper

Aplikasi Augmented Reality Sederhana dengan ARCore

Penggunaan Aplikasi HP Reveal untuk Belajar Augmented Reality