Cek Pohon Faktor dengan Aplikasi TreeFactors
Dalam Matematika, saringkali diperlukan untuk menurunkan suatu bilangan bulat (integer) ke bilangan-bilangan prima pembentuknya. Terutama saat mencari nilai FPB (Faktor Persekutuan Terbesar) dan KPK (Kelipatan Persekutuan Terkecil). Proses ini disebut dengan faktorisasi, dan cara memvisualisasikan yang paling mudah adalah dengan membuat pohon faktor. Melihat kebutuhan tersebut, Computational Lab membuat aplikasi TreeFactors untuk meng-generate pohon faktor dari suatu bilangan bulat. Aplikasi ini dapat di unduh di Play Store, dengan link sebagaimana berikut: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.edugameapp.treefactors